MAHASISWA DELEGASI UPY PANEN ILMU DAN RELASI DALAM EVENT BERGENGSI UNIVERSITAS NGUDI WALUYO

(Selasa, 15/01/2019) Ibu Wahyu Kurniawati, M.Pd selaku kepala Unit Pusat Karir Universitas PGRI Yogyakarta mengirimkan delapan mahasiswa delegasi Divisi PKM dibawah naungan Bapak Kintoko, M.Pd untuk mengikuti seminar nasional entrepreneurship dan meet up Indonesia Student Entrepreneur National (ISEN) area Jawa Tengah dan DIY di Universitas Ngudi Waluyo.

Dengan melibatkan mahasiswa anggota UKM Komunitas Pecinta Karya Tulis (KOMPEKALIS) yang berperan penting dalam penulisan PKM, seminar ini dirasa pas untuk mengasah pengetahuan, serta menunjang kreativitas mahasiswa UPY dalam pengajuan PKM DIKTI. Ditambah juga dengan diadakannya perkumpulan awal guna membahas waktu pelaksanaan Meeting Perdana menuju Rakernas ISEN area Jawa Tengah dan DIY akan menguatkan relasi antar mahasiswa.

Seminar nasional dengan kuota 350 mahasiswa ini berlangsung sangat semarak. Seminar ini dihadiri oleh sejumlah mahasiswa dari beberapa daerah berbeda, ada dari DIY, Jawa Tengah seperti Semarang, Purworejo, dan ada juga yang dari Jawa Timur. Pembicara yang dihadirkan juga merupakan pembicara ternama, diantaranya Prof. Subyantoro, M.Hum selaku Rektor Universitas Ngudi Waluyo, Ibu Ririen Fina R, M.Sc selaku Strategic Management, Human Resource, Tourism, and Hospitality Consultant of Value Alignment Advisory VA2, dan juga Bapak Henry Christianto, M.Ti selaku Director and Senior Strategic Management Consultant of (VA2).

Eva Sany, selaku koordinator acara dari Universitas Ngudi Waluyo merasa terharu karena Universitas PGRI Yogyakarta begitu antusias, beliau berharap semoga nanti berikutnya UPY yang akan melaksanakan seminar nasional entrepreneurship dengan mengundang universitas lain, sekaligus menjadi tempat first meeting lanjutan menuju rakernas ISEN Jawa Tengah dan DIY.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *